Wednesday, May 29, 2013

pandhawa-tiga

pandhawa-tiga


Spesifikasi dan Harga Mito A355

Posted: 29 May 2013 09:10 AM PDT

Spesifikasi dan Harga Mito A355. Salah satu produsen smartphone lokal, Mito Mobile kembali meluncurkan sebuah smartphone wahid dengan harga yang sengit. Ya, Mito merilis sebuah smartphone berprocessor quad core dengan harga yang cukup terjangkau. Adapun smartphone terbaru dari Mito ini diberi label Mito A355.

Mito A355 sendiri pertama kali diperkenalkan ke publik dalam acara Indonesian Movie Awards 2013 yang dihelat pada beberapa hari lalu dimana Mito menjadi sponsor utama dalam acara ini. Spesifikasi resmi dari Mito A355 ini memang belum dipublish di situs resmi Mito sehingga belum didapatkan kepastian.

Namun yang pasti, Smartphone terbaru Mito ini ditenagai oleh Qualcomm Snapdragon MSM8225Q yang mengusung prosesor quad-core ARM Cortex-A5 yang dipadukan dengan pengolah grafis dari Adreno 203. Namun sayangnya RAM yang digunakan di smartphone ini hanyalah 512MB, terasa kurang untuk mensupport Operating System sekelas Android 4.1 Jelly Bean.


Sementara dari sisi design, Mito A355 ini datang dengan layar berukuran cukup besar, yakni 5,3 inci touchscreen berjenis kapasitif. Namun hingga sekarang belum diketahui berapa resolusi dari layar smartphone ini. Tampilannya pun terlihat biasa saja, sama halnya dengan smartphone Android kebanyakan yang dilengkapi dengan tiga buah tombol touch-sensitive di bawah layar.

 Informasi dari berbagai sumber terpercaya di Internet, smartphone Mito A355 ini telah mendukung fitur dual SIM, WiFi, dan 3G HSDPA. Mito A355 dibekali kamera belakang dengan resolusi 8 megapiksel dan kamera depan dengan resolusi 1,3 megapiksel.

Hingga sekarang belum diketahui berapa harga resmi dari smartphone ini, namun berdasarkan rumor yang beredar, Smartphone Quad Core milik Mito ini akan dibanderol dengan harga di kisaran 1,3 - 1,5 juta rupiah.

Nah, itulah tadi informasi mengenai Spesifikasi dan Harga Mito A355. Semoga bermanfaat

No comments:

Post a Comment